Xiao Genshin Impact
Xiao merupakan sosok Adeptus yang perkasa dan memiliki penampilan yang masih muda. Xiao telah menjaga Liyue selama beberapa ribu tahun dan kisah-kisahnya telah diexploitasi dan didokumentasikan. Xiao sangat menyukai Tahu Almond Wangshu Inn dan jika ingin menemui xiao maka Wangshu Inn tempatnya berada tepatnya diatas bangunan.
Fakta Menarik Tentang Xiao
Xiao adalah seorang yaksha yang telah bertempur dalam Perang Archon dan memiliki tingkat senioritas yang tinggi diantara para adeptus. Xiao memiliki sikap yang pendiam dan dingin, oleh karena itu xiao sangat dikagumi oleh beberapa player Genshin Impact.
Xiao sangat berterimakasih kepada Morax (Archon Geo / Zhongli) karena telah menyelamatkannya dan mendedikasikan hidupnya untuk melindungi Liyue sebagai bentuk balas budi. Banyak sekali Meme yang memperlihatkan Xiao selalu dilindungi oleh Zhongli bagaikan seorang ayah dan anak. Karena hutang ini Xiao lebih suka menyendiri dan jarang melibatkan dirinya dalam urusan dunia yang fana.
Xiao tidak terbiasa dengan kebiasaan manuisia dan norma sosial, sering kali xiao menganggapnya aneh dan tidak berguna. Bagi penduduk yang tidak mengenal xiao, xiao bisa terlihat sangat menakutkan. Setelah bertemu dengan Traveler (Main Character) xiao menjadi sedikit lebih santai dan mau belajar tentang kebiasaan manusia. Jauh dilubuk hatinya, xiao memiliki jiwa yang lembut yang ingin tahu tentang berbagai kebiasaan manusia akan tetapi dia ragu-ragu untuk menunjukkan sisinya yang ingin tahu karena pengalaman masa lalunya.
Baca Juga : Tower of Fantasy Game Baru Saingan Genshin Impact
Detail Karakter Xiao
Xiao memiliki Vision Anemo (elemen angin) dan memiliki senjata Polearm (tombak). Hari ulang tahun Xiao tepat tanggal 17 April dan dirilis pada tanggal 3 Februari 2021 pada event wish limited. Xiao memiliki title “Bane of All Evil” yang berarti Kutukan Segala Kejahatan.
Xiao melakukan Normal Attack hingga 6 serangan berturut-turut dan melakukan Charged Attact dengan mengkonsumsi sejumlah stamina untuk melakukan dorongan ke atas. Xiao juga dapat melakukan Plunging Attack yang menyerang dari udara ke tanah dan xiao tidak menerima damage dari plunging attack walaupun melakukan plunging attact dari tempat yang tinggi.
Xiao memiliki skill “Lemniscatic Wind Cycling” yaitu menerjang ke depan dan memberikan Anemo Damage. Skill ini juga dapat digunakan di udara dan bisa digunakan sebanyak 2x dan 3x saat level constellation bertambah. Xiao juga mempunyai ultimate skill “Bane of All Evil” yang saat digunakan xiao akan mengenakan sebuah topeng Yaksha yang membuat dewa dan iblis gemetar ribuan tahun lalu. Saat skill ini digunakan xiao akan memasuki mode iblis yang meningkatkan kemampuan melompat dan plunging attack xiao. Dalam mode ini xiao akan terus kehilangan Health Point (HP) karena penggunaan skill ini.